Belajar Bisnis Online Untuk Pemula

Selasa, 07 Juli 2015

Perihal Test Psikologi yang perlu anda ketahui!

Pengertian Test Psikologi

Secara umum tes psikologi adalah tes yang menggunakan konstruksi tertentu untuk mengukur kondisi tertentu pada manusia. Pengukuran tersebut dilakukan dengan memberikan serangkaian tugas yang menggunakan alat ukur yang bersifat valid.

Makna valid disini maksudnya punya turunan yang tidak tunggal. Hal ini dijadikan standar untuk mengurangi kesalahan pengukuran dalam ilmu psikologi yang dapat berakibat fatal bagi klien yang ditangani.
Berikut beberapa prinsip yang digunakan dalam alat ukur tes psikologi antara lain:

1. Standardisasi alat ukur psikologi
Tes psikologi perlu dijalankan pada lingkup yang sama jika dilakukan secara masal (umum) untuk menghasilkan gambaran yang setara.

2. Objektivitas dalam Penilaian
Objektivitas pada penilaian tes psikologi bermakna menjauhkan tes psikologi dari pemaknaan-pemaknaan yang bersifat personal. Nilai-nilai yang bersifat bias perlu dhilangkan pada fase penilaian.

3. Adanya Norma Pengujian
Proses ini memerlukan penentuan titik atau konstruksi referensial yang menjadi acuan dalam membedakan hasil tes pada kelompok yang berbeda.

4. Reliabilitas
Reliabilitas bermakna keajegan. Alat ukur perlu menunjukkan performa yang konsisten setelah digunakan pada beberapa tes yang menggunakan alat ukur yang sama.

5. Validitas
Validitas bermakna kesesuaian penggunaan alat ukur dengan tujuan pengukuran itu sendiri. Untuk itu, alat ukur harus dapat digunakan pada konteks yang benar.

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More